Abstrak

Pada setiap perusahaan diperlukannya pegawai, oleh sebab itu yang menjadi salah satu pendorong
pada kinerja pegawai adalah memberikan tunjangan untuk setiap kinerja yang telah dikerjakan oleh
pegawai. Pada beberapa perusahaan, penentuan tunjangan untuk pegawai belum menggunakan
kriteria secara khusus, maka itu perusahaan memerlukan suatu sistem informasi yang dapat membantu
untuk menentukan dan menghitung setiap kriteria dalam penentuan tunjangan untuk pegawai agar
dapat mempermudah perusahaan dalam menentukan tunjangan . Dalam mempermudah perusahaan
menentukan tunjangan pegawai , maka perusahaan menggunakan metode Weighted Product, dengan
menentukan dan menghitung kriteria-kriteria pegawai yang telah ditentukan oleh setiap perusahaan
serta analisis menggunakan beberapa diagram yang dapat mempermudah perusahaan. Pada tahap
implementasi dan pengujian yang telah dilakukan, sistem yang telah dirancang bertujuan dengan dapat
memudahkan perusahaan dalam menentukan tunjangan pegawai menggunakan Weighted Product
dengan menentukan dan menghitung data kriteria dan data alternatif agar rangking dari setiap pegawai
dapat dilakukan.