APLIKASI PENCATATAN PEMBAYARAN BAGIAN KEUANGAN MENGGUNAKAN APPSHEET BERBASIS ANDROID DI LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK TVRI STASIUN JAWA BARAT
APLIKASI PENCATATAN PEMBAYARAN BAGIAN KEUANGAN MENGGUNAKAN APPSHEET BERBASIS ANDROID DI LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK TVRI STASIUN JAWA BARAT
Abstrak
Lembaga Penyiaran Publik TVRI Stasiun Jawa Barat masih menggunakan pencatatan manual untuk rekap kuitansi
pembayaran, yang menimbulkan kendala berupa keterlambatan pelaporan, risiko kesalahan pencatatan, dan
kesulitan dalam pencarian dokumen. Kondisi ini menunjukkan perlunya digitalisasi pengelolaan transaksi
keuangan agar lebih efisien, akurat, dan transparan. Penelitian ini bertujuan merancang dan mengembangkan
aplikasi pencatatan pembayaran berbasis Android menggunakan AppSheet yang terintegrasi dengan Google
Spreadsheet. Metode yang digunakan adalah prototype, melalui tahapan analisis kebutuhan, perancangan,
pembangunan purwarupa, pengujian, serta evaluasi bersama pengguna. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
aplikasi yang dibangun mampu mempercepat proses pencatatan dan pencarian kuitansi, mengurangi risiko
kesalahan input, serta menyediakan arsip digital yang terstruktur. Implementasi aplikasi ini terbukti meningkatkan
efisiensi operasional dan mendukung transparansi laporan keuangan di LPP TVRI Stasiun Jawa Barat.