Abstrak

Proses pembuatan Skpd, Sppd dan rincian biaya merupakan rangkaian kegiatan penting yang harus dilakukan di Sub Divre Bulog Bandung, yang digunakan untuk melakukan perjalanan dinas didalam ataupun diluar kota.Dalam proses pembuatannya sering kali mengalami hambatan dikarenakan sistem yang dipakai masih menggunakan cara sederhana dalam menanganinya, sehingga pelayanan perjalanan dinas kurang efisien, selain itu sulitya dalam pembuatan laporan perjalanan dinas dikarenakan data sering hilang sehingga menimbulkan kesulitan pengontrolan pengeluaran biaya. Dari permasalahan yang ada saat ini maka untuk menanganinya peneliti merancang sebuah perangkat lunak pendukug pelayanan perjalanan dinas yang dapat membantu menyelesaikan permasalahan dalam kegiatan perjalanan dinas yang ada.


Pembuatan perangkat lunak ini menggunakan metode terstruktur dengan model waterfall dimulai dari penentuan masalah, analisa kebutuhan, perancangan, implementasi, integrasi, uji coba sistem, penempatan perangkat lunak dan pemeliharaan. Tools yang digunakan untuk membuat aplikasi ini adalah dengan menggunakan Visual Studio 2010 Net yang berbasis aplikasi deskstop dan SqlServer 2005 sebagai tools pembuatan database