Abstrak

Persaingan bisnis yang semakin ketat menuntut setiap perusahaan untuk selalu berinovasi agar dapat memenangkan persaingan, CV. Maxxi Indonesia Communication adalah sebuah Event Organizer yang berdiri sejak tahun 2007 dan bergerak pada bidang Exhibition Organizer atau lebih luas pada Meeting, Incentive, Convention, Exhibition (MICE). Strategi bisnis yang digunakan dirasa belum mencapai tujuan bisnis terutama pada penggunaan Teknologi Informasi. Sehingga memerlukan Perencanaan Strategis SI/TI yang tepat untuk meningkatkan daya saing perusahaan.Dengan kondisi tersebut, maka dalam melakukan analisis menggunakan metode Ward and Peppard karena analisis yang lebih rinci mulai dari analisis lingkungan internal dan eksternal bisnis hingga lingkungan internal dan eksternal SI/TI. Tools yang digunakan diantaranya adalah analisis SWOT, PEST, Five Force Competitive, Critical Success Factor, Value Chain, dan Mc Farlan Strategic Grid yang menghasilkan Roadmap untuk rencana 5 tahun kedepan apa yang harus dilakukan oleh perusahaan.Dari keseluruhan analisis dapat disimpulkan bahwa pada tahun pertama perusahaan akan menerapkan Sistem Informasi Promosi berupa web bisnis perusahaan yang memuat company profile, contact person, struktur organisasi dan data pameran. Disisi lain perusahaan pun perlu mengatasi ancaman dengan memanfatkan kekuatan yang dimiliki. Diharapkan perusahaan dapat mengadakan pelatihan guna meningkatkan kemampuan karyawan dan pengembangan Sistem Informasi Perkantoran.