Abstrak

Perkembangan teknologi dan sistem informasi saat ini sangat berperanpentingdalam industri di Indonesia, salah satunya PT. Nasio Karya Pratama, perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi, dimana salah satu pekerjaan yang terletak di sub bagian operation dan implementation melakukan instalasi dan commissioning radio BTS. Pencarian BTS pada sub bagian operation dan implementation BTS didaerah Bandung saat ini masih dilakukan secara manual, yaitu dengan membawa data berupa alamat dan menanyakan alamat BTS kepada warga sekitar, oleh karena memakan waktu dan biaya yang cukup besar, untuk itu dibutuhkan sebuah perangkat lunak yang dapat mendukung atau setidaknya mengurangi resiko-resiko keterlambatan dalam pencarian lokasi BTS yang mungkin terjadi.


Tujuan dibuatnya perangkat lunak informasi BTS berbasis mobile untuk mempermudah team coordinator dan implementationdalam mendapatkan informasi BTS dan posisi team coordinator dan implementation. Dalam hal ini peneliti menggunakan sistem operasi mobile Android untuk instalasi aplikasinya.Aplikasi terintegrasi dengan layanan GoogleMap dalam penentuan jalur antara team coordinator dan implementation dengan suatu tempatmenggunakan metode Location Based Service (LBS) dan GPS. Metodologi yang digunakan untuk mengembangkan perangkat lunak informasi BTS adalah berorientasi objek (Object Oriented) dengan bahasa pemodelan yang digunakan Unified Modeling Language (UML) menggunakan Use case Diagram, Activity Diagram, Class Diagram, Sequence Diagram, Collaboration Diagram, State Diagram, Deployment Diagram.