PERANGKAT LUNAK PENGELOLAAN PENDAFTARAN PELATIHAN DI CRMS INDONESIA
Abstrak
PT Cipta Raya Mekar Sahitya (Center for Risk Management Studies) disingkat dengan CRMS Indonesia adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang pendidikan dan pengembangan dalam bidang Governance, Risk, Compliance dan Sustainability (GRCS). Tahap awal dari proses pelatihan yang diselenggarakan CRMS Indonesia ini adalah melakukan pendaftaran terlebih dahulu, penerbitan surat invoice pada akhirnya terkirimnya sertifikat ke tangan peserta. Namun, dalam kenyataannya bagian sekretariat melakukan hal pengulangan penulisan data pendaftaran yang akan dikirimkan pada email pendaftar, masih belum terpusatnya data, terlalu lamanya dalam pembuatan dokumen invoice pada bagian accounting dan tidak adanya sistem monitoring sertifikat untuk bagian event. Untuk mengatasi masalah tersebut, diperlukan sistem baru yang dapat diakses secara online, penggunaan teknologi informasi dapat memberikan kemudahan akan kebutuhan informasi yang cepat, tepat dan akurat. Metode pengembangan sistem digunakan adalah model Waterfall dan penggunaan Codeigniter Framework sebagai alat untuk mempermudah dalam pembangunan perangkat lunak. Dari hasil analisa, perancangan dan implementasi serta pengujian perangkat lunak ini dapat diambil kesimpulan bahwa pengelolaan pendaftaran pelatihan dapat mengurangi waktu menjadi lebih efisien seperti pembuatan dokumen invoice maupun pencarian sertifikat peserta. Database yang terpusat membuat tidak adanya perbedaan data antar pegawai dan sistem autorespon pada bagian pendaftaran menjadikan tugas sekretariat menjadi berkurang.